HomeUncategorizedMEDIA ASING SOAL JOKOWI DAN SBY

MEDIA ASING SOAL JOKOWI DAN SBY

#100HariJokowiJK #Hari34

Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Joko ‘Jokowi’ Widodo saat mengajak Jokowi tur keliling Istana Negara sebelum pelantikan, pada 19 Oktober 2014. Foto oleh Darren Whiteside/AFP
Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Joko ‘Jokowi’ Widodo saat mengajak Jokowi tur keliling Istana Negara sebelum pelantikan, pada 19 Oktober 2014. Foto oleh Darren Whiteside/AFP

Bagaimana pemberitaan media asing mengenai Presiden Jokowi, dibandingkan dengan di era awal jabatan Presiden SBY?

Koran berpengaruh Wall Street Journal memberi judul “Joko Widodo Meets, Greets and Say Cheese”.  Media yang menjadi rujukan pengambil keputusan di bidang ekonomi dan bisnis ini memberikan perhatian besar atas kehadiran Presiden Joko “Jokowi” Widodo di arena pertemuan tingkat tinggi pemimpin ekonomi negara anggota kerjasama ekonomi Asia Pasifik, APEC, di Beijing, 10-11 November lalu.  Judul di atas ditempelkan pada galeri foto-foto pertemuan antara Presiden Jokowi dengan pemimpin ekonomi lain, yakni Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Presiden Rusia Vladimir Putin, Presiden Tiongkok Xi Jinping dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.

Juru kamera WSJ, sebagaimana juru kamera media lain mengikuti gerak-gerik dan agenda pertemuan Presiden Jokowi.  Pertemuan APEC adalah debut internasional yang pertama bagi Jokowi setelah resmi dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia. “Jokowi adalah pemberi daya tarik paling besar dalam KTT APEC,” tulis WSJ.  Foto Jokowi dengan Obama diberi keterangan, “Dengan Obama yang menghabiskan beberapa tahun masa kecilnya di Indonesia.  Obama menyebut negeri ini sebagai model bagi kebanyakan negara muslim.”

Jabat tangan Presiden Jokowi dengan PM Shinzo Abe pun dikomentari WSJ. “Kedua orang ini tersenyum kepada kamera, tidak seperti (suasana) yang jauh lebih dingin yang juga berlangsung pada hari yang sama antara PM Abe dan Presiden Tiongkok Xi Jinping.”

Dalam artikel yang terbit hari kemudian,WSJ juga mengulas pamor Jokowi kalah dibanding Ibu Negara Tiongkok, Peng Liyun.  “Busana dan penampilannya (Mdm Peng Liyun), menjadi topik utama diskusi di China.  Ini hal yang tidak biasa dilakukan terhadap peragaan kemewahan yang ada di sekitar para pemimpin dan keluarganya di negara lain,” kata Ernest Bower, kepala eksekutif Bower Asia yang sebelumnya memprediksi Jokowi akan menjadi bintang KTT APEC.

Media berpengaruh lain yang mengamati Jokowi adalah majalah TIME.. Baca selengkapnya

rappler_logo

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Previous post
Bangkitnya Industri Penerbangan Tiongkok dan Jepang. Indonesia?
Next post
KOLABORASI MENTERI SUSI DAN PERBANKAN

No Comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *